Sumber kompas.com |
Meningkatnya kebutuhan masyarakat Indonesia terhadap kopi membuat industri ini mengalami pertumbuhan yang sangat pesat. Hal tersebut merupakan berita baik untuk Indonesia guna meningkatkan perekenomian, terciptanya banyak lapangan pekerjaan, dan juga mensejahterakan para petani. Para pelaku didalam industri ini berperan penting dalam mengembangkan industri kopi ini menuju kearah yang sangat positif. Kabar baiknya, pemerintah juga ikut mengapresiasi serta mendukung gerakan para pelaku untuk terus berkarya demi meningkatkan kualitas kopi asli Indonesia menjadi lebih baik lagi.
Respon masyarakat dalam menanggapi pertumbuhan industri kopi ini dinilai sangat positif. Dapat dilihat dengan munculnya banyak sekali jenis kopi, beberapa olahan dari kopi, dan banyaknya kafe-kafe baru. Banyak masyarakat yang menyukai hal-hal tersebut, terutama para anak muda yang menjadikan kafe sebagai tempat nongkrong bersama dengan teman-temannya atau bahkan bersama keluarganya. Menurut saya, dengan mengajak teman dan keluarga untuk nongkrong di kafe itu dapat membantu mempromosikan kopi-kopi Indonesia yang tentunya lezat juga dapat bersaing di kancah internasional.
Berdasarkan data dari Kementrian Koordinator Bidang Perekonomian Republik Indonesia pada siaran pers tentang "Pemerintah Apresiasi Kolaborasi Mendorong Pertumbuhan Industri Kopi Indonesia", Industri kopi memiliki peran yang besar dalam penyerapan tenaga kerja di Indonesia, memberdayakan 1,86 juta kepala keluarga petani dan 50 ribu tenaga kerja umum. “Kopi merupakan komoditas terpenting ketiga di perkebunan setelah kelapa sawit dan karet alam. Kopi juga menyumbang persentase terhadap PDB perkebunan sebesar 16,15%,” kata Menko Airlangga. (Sumber ekon.go.id)
Lalu, dalam 10 tahun terakhir, industri kopi Indonesia mengalami pertumbuhan yang cukup signifikan yaitu sebesar 250%. Indonesia juga menjadi produsen kopi terbesar ke-4 di dunia setelah Brazil, Vietnam, dan Kolombia pada saat ini. Lahan kopi di Indonesia yang mencapai 1,25 juta ha menghasilkan hingga 761 ribu ton per tahun. (Sumber ekon.go.id)
Program Kredit Usaha Rakyat (KUR) merupakan bentuk dukungan dari pemerintah guna mendorong masyarakat dalam meningkatkan industri kopi di Indonesia. “Realisasi KUR untuk kopi pada 2020 sebesar Rp1,2 triliun dengan 53 ribu debitur dan realisasi KUR industri kopi hingga 21 Juli 2021 sebesar Rp661 miliar dengan 25 ribu debitur,” ujar Menko Airlangga. (Sumber ekon.go.id)